Home » , , , » Pengertian / Perbedaan File Signed dan Unsigned

Pengertian / Perbedaan File Signed dan Unsigned



Aplikasi Signed
Untuk ponsel-ponsel Symbian keluaran baru, setiap kita akan menginstall suatu aplikasi, pasti akan di periksa terlebih dahulu apakah aplikasi tersebut mempunyai lisensi/sertifikat aman atau tidak untuk ponsel tersebut. Kalau aplikasi tersebut mempunyai sertifikat “AMAN”, barulah aplikasi tersebut akan di install. Kalau aplikasi tersebut tidak mempunyai sertifikat “AMAN”, maka akan muncul peringatan “Kesalahan sertifikat, hubungi penyalur aplikasi”. Nach, sertifikat “AMAN” tersebut diberikan oleh vendor masing masing produk ponsel, misal NOKIA, SAMSUNG, SONY ERICSSON. Jadi setiap pengembang aplikasi, harus melaporkan aplikasinya ke vendor yang bersangkutan untuk di uji coba, kalau vendor ponsel yang bersangkutan menyatakan lulus uji, barulah aplikasi tersebut bisa memperoleh sertifikat aman.

Aplikasi Unsigned
Adalah aplikasi yang BELUM mempunyai sertifikat “AMAN” dari vendor yang bersangkutan. Banyak sekali aplikasi-aplikasi yang unsigned yang beredar sekarang. Ada beberapa cara agar Aplikasi Aplikasi Unsigned tersebut bisa di install di ponsel, mulai dari memberikan sertifikat “AMAN” (mensigned) aplikasi tersebut secara online, bisa juga secara offline dengan bantuan aplikasi tertentu, maupun dengan cara meng-hack ponsel kita untuk menonaktifkan sistem keamanannya.
Semoga bermanfaat dan jangan lupa di "LIKE" Fanpage Facebook Suwanditea.com disini:

0 comments:

Post a Comment

Subscribe me

Topics :
 
Support : | Sepatu Kickers | Dealer Toyota
Copyright © 2013. Sakha Prasraya's Blog - All Rights Reserved
Support by Dealer Nissan Jakarta